UPTD. PUSKESMAS PALAS

UPTD. PUSKESMAS PALAS

Road Show Program Swasembada Gizi ...

 Oleh : Admin

Road Show Program Swasembada Gizi dan Penguatan Kapasitas Tim Percepatan Penurunan Stunting (TPPS) Kecamatan dan Desa//Kelurahan Se-Kabupaten Lampung Selatan Tahun 2022


Gerakan Swasembada Gizi adalah program prioritas Kabupaten Lampung Selatan dalam rangka memastikan generasi penerus Lampung Selatan yang unggul. Penyelenggaraan Gerakan Swasembada Gizi tidak hanya dilaksanakan di tingkat desa dan masyarakat namun juga tingkat kabupaten dan kecamatan. Gotong royong dan kebersamaan menjadi nafas Gerakan Swasembada Gizi ini dengan harapan besar ditahun 2024 angka kejadian stunting di Lampung Selatan di bawah 5%.

Kegiatan Roadshow ini dilaksanakan di Desa Mekar Mulya Kecamatan Palas, Pada Kesempatan ini Duta Swasembada Gizi juga menyampaikan Program Swasembada Gizi yaitu, Layanan KIA, Layanan Konseling Gizi, Sanitasi dan Air Bersih, Layanan PAUD dan Layanan Sosial Dimana pada Layanan PAUD didalamnya terdapat memperhatikan 1000 Hari Pertama Kehidupan.

Kegiatan Roadshow bertujuan sebagai akses kordinasi dan konsolidasi dan konvergensi Tim Percepatan Penurunan Stunting (TPPS) Kabupaten, Kecamatan, Desa, dan Kader penggerak gerakan swasembada gizi serta memonitoring gerakan Swasembadabada Gizi.

Dalam kegiatan ini yang dihadiri berbagai elemen masyarakat, baik itu kader PKK, kader Posyandu, aparatur pemerintahan kecamatan, kepala desa serta tokoh masyarakat, Winarni mengajak masyarakat untuk bersama-sama bergotong-royong mengentaskan stunting.




Pada kesempatan ini UPTD. Puskesmas Palas menampilkan Senam Cegah Stunting








Subscribe to receive free email updates:

0 Response to "Road Show Program Swasembada Gizi ..."

Posting Komentar